Babirik– Polsek Babirik dan jajaran menggelar patroli untuk cek dan pantau pemakaian masker bagi pengguna jalan agar selalu patuhi protokol kesehatan (prokes) demi memutus rantai penyebaran Covid-19, Jum’at (22/10/2021).
Pengecekan pemakaian masker dilakukan dengan menyasar beberapa titik lokasi di antaranya di ruas jalan Desa Babirik Hilir dan Babirik Hulu kecamatan Babirik.
Kapolsek Babirik AKP Danu Sura menuturkan bahwa kegiatan pengecekan masker ini bertujuan untuk selalu mengingatkan warga agar pada saat keluar rumah ataupun bepergian selalu menggunakan masker dan selalu pentingnya menjaga dan melaksanakan protokol kesehatan khususnya ikuti aturan pemerintah yakni selalu menjaga kesehatan dan selalu memakai masker ketika hendak berpergian, tidak bekerumun, supaya virus cepat berakhir untuk memutus rantai penyebaran Covid-19,” katanya.
BRIG SARJIMAN menambahkan bahwa pihaknya akan selalu memantau dan mengecek pemakaian masker tidak hanya pengguna jalan tetapi juga warga sekitar yang kedapatan berkerumun dan tidak mengunakan masker dengan memberikan teguran lisan kepada masyarakaat yang tidak mematuhi protokol kesehatan dan apabila tidak mengindahkan maka akan diberi sanksi,” ucapnya.
Sumber: humas.polri.go.id