No Result
View All Result
Info Bhayangkara
  • Beranda
  • Giat Utama
  • Pelayanan
  • Inspirasi
  • Opini
  • Prestasi Polri
  • Beranda
  • Giat Utama
  • Pelayanan
  • Inspirasi
  • Opini
  • Prestasi Polri
No Result
View All Result
Info Bhayangkara
No Result
View All Result
Home Giat Utama Kamtibmas

PT Qudo Buana Nawakara Ikut Serta FGD Agentic Artificial Intelligence Polri

Dody Frimansyah by Dody Frimansyah
25 Agustus 2025
in Kamtibmas
0
PT Qudo Buana Nawakara Polri Didorong Manfaatkan Agentic AI untuk Penguatan Informasi di Era Digital

PT Qudo Buana Nawakara Polri Didorong Manfaatkan Agentic AI untuk Penguatan Informasi di Era Digital

0
SHARES
19
VIEWS

Jakarta, 25 Agustus 2025 – Perkembangan teknologi kecerdasan buatan (AI) saat ini memasuki era Agentic Artificial Intelligence (A-AI) yang bersifat otonom. Era ini menjadi fokus pembahasan dalam Focus Group Discussion (FGD) Agentic AI yang digelar di Ruang Kelas Tekadku Pengabdian Terbaik, Graha Tanoto STIK, pada Senin (25/8/2025).

Acara menghadirkan Iwan Gustopo Utomo, CEO PT QuDo Buana Nawakara, sebagai narasumber utama. Ia menjelaskan bahwa perkembangan AI kini tidak hanya berfungsi sebagai alat bantu, tetapi telah berkembang menjadi agen cerdas yang mampu mengotomasi berbagai pekerjaan, termasuk di bidang kepolisian dan komunikasi publik.

Iwan Utomo menekankan tantangan besar dalam perubahan cepat informasi di era digital. “Ini adalah sebuah tantangan. Ketika isu masyarakat berubah, informasi itu berganti dengan cepat, Polri harus mampu mengikutinya. Dalam waktu singkat, informasi harus diterima dengan tepat. Untuk itu diperlukan sinergi tenaga ahli agar knowledge bisa digabungkan,” ujarnya.

Menurut Iwan Utomo, Polri harus lebih menitikberatkan pada kualitas dan keaslian informasi, bukan sekadar kuantitas. “Di sinilah peran AI, untuk membantu menyaring, mengelola, sekaligus memperkuat data menjadi pengetahuan yang dapat dipertanggungjawabkan,” tambahnya.

Iwan Utomo juga memperkenalkan Renjani Nyrah, sebuah influence AI yang mampu memproduksi konten otomatis berbasis AI. Ia menampilkan contoh produk AI berupa karya musik yang telah ditonton lebih dari 23 ribu kali di platform digital. Data tahun 2024 menunjukkan tren pergeseran penggunaan AI: dari konsumen informasi menjadi produsen konten, dengan lebih dari 347 ribu konten diproduksi setiap menit.

Dalam konteks kepolisian, Iwan Utomo menyampaikan bahwa Agentic AI dapat diintegrasikan dengan sistem data internal tiap satuan kerja (satker) Polri. Dengan integrasi ini, data anggota dapat diproses menjadi user memory yang memungkinkan interaksi AI yang personal, relevan, dan minim bias. “Penggunaan ChatGPT sudah ada user memory. Tantangannya, bagaimana data yang digunakan tidak statis, tapi benar-benar menjadi ilmu yang bisa diotomasi menjadi Agentic AI,” jelasnya.

Lebih lanjut, anggota Polri bisa berdiskusi dengan tenaga ahli virtual, agen AI, maupun agen satker. Data setiap satker akan dikloning menjadi knowledge base yang bisa diakses kapan saja, mendukung pendidikan dan pelatihan berbasis ekosistem digital.

Dalam penutupannya, Iwan Utomo menegaskan pentingnya pengembangan ekosistem digital Polri yang strategis di era AI. “Penggunaan Agentic AI bukan hanya soal teknologi, tetapi juga menjaga kualitas informasi, keaslian data, serta relevansi pengetahuan untuk kepentingan publik. Pertanyaannya, ekosistem digital Polri akan dibawa ke mana—apakah hanya sebagai pengguna atau sebagai penggerak aktif. Di sinilah Agentic AI memainkan peran strategis,” tutupnya.

Dengan FGD ini, diharapkan Polri dan pemangku kepentingan siap menghadapi era baru teknologi AI otonom untuk memperkuat kecepatan, akurasi, dan kualitas informasi di ruang publik.

Baca Juga : Memerangi Hoaks dengan MediaHUB Polri: Sumber Terpercaya Foto dan Video Kegiatan Polisi

Tags: PolriPT Qudo Buana Nawakara
Previous Post

Kapolri: Hari Juang Polri Momentum Tingkatkan Pelayanan Terbaik untuk Masyarakat

Next Post

Brigjen Pol Trunoyudo Soroti Pentingnya Literasi Digital dan Regulasi untuk Menyikapi Tantangan Artificial Intelligence

Next Post
Karopenmas Divisi Humas Polri, Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko

Brigjen Pol Trunoyudo Soroti Pentingnya Literasi Digital dan Regulasi untuk Menyikapi Tantangan Artificial Intelligence

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bimantoro Wiyono, S.H

Anggota Komisi III Gerindra Puji Transformasi Lalu Lintas di Bawah Korlantas

by Geralda Talitha
28 November 2025
0

Bhayangkarakita.com - Bimantoro Wiyono, S.H., Anggota Komisi III DPR RI (membidangi Hukum, HAM, dan Keamanan) dari Partai Gerindra, memberikan apresiasi...

Aan Suhanan: Integrasi Data Kemenhub-Polri Penting Hadapi Natal dan Tahun Baru 2025/2026

Aan Suhanan: Integrasi Data Kemenhub-Polri Penting Hadapi Natal dan Tahun Baru 2025/2026

by Dody Frimansyah
28 November 2025
0

JAKARTA – Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Aan Suhanan menekankan pentingnya transformasi kerja sama antara Kemenhub dan Kepolisian...

operasi zebra

Hari Kesepuluh Operasi Zebra 2025 Utamakan Penguatan Edukasi, Pencegahan, dan Penegakan Hukum

by Dody Frimansyah
27 November 2025
0

Jakarta - Pada Hari Kesepuluh Operasi Zebra 2025 yang berlangsung pada 17–26 November, pelaksanaan operasi terus menunjukkan konsistensi dan kedalaman...

penutupan apel Kasatwil 2025 Polri humanis dan responsif

Wakapolri Tutup Apel Kasatwil 2025, Polri Tegaskan Peran Humanis dan Responsif

by Dody Frimansyah
27 November 2025
0

Bogor, Jawa Barat – Wakapolri Komjen Dedi Prasetyo menutup secara resmi kegiatan Apel Kasatwil tahun 2025 yang berlangsung di Satlat...

operasi zebra

Operasi Zebra 2025 Hari Kedelapan: Meningkatnya Edukasi, Penegakan Hukum, dan Patroli Malam

by Dody Frimansyah
25 November 2025
0

Jakarta – Operasi Zebra 2025 yang berlangsung antara 17 hingga 24 November 2025 telah memasuki hari kedelapan dengan hasil yang...

Survei CISA: Publik Puas dengan Kinerja Polri

Survei CISA: Publik Puas dengan Kinerja Polri dan Harapkan Institusi Jadi Simbol Supremasi Sipil

by Dian Purwanto
25 November 2025
0

JAKARTA — Center for Indonesian Strategic Action (CISA) merilis hasil survei bertajuk "Persepsi Publik terhadap Polri sebagai Simbol Supremasi Sipil"...

kesiapan Polri menghadapi Nataru 2025/2026 dan cuaca ekstrem

Kapolri Minta Sinergi Kuat Sambut Natal dan Tahun Baru 2025/2026

by Dian Purwanto
25 November 2025
0

Jakarta – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengimbau seluruh jajaran Polri untuk memperkuat sinergi dan kolaborasi dengan berbagai pihak menjelang...

Operasi Zebra 2025

Operasi Zebra 2025 Hari Keenam: Lebih dari 1 Juta Edukasi Keselamatan dan 959 Ribu Kegiatan Preventif

by Dody Frimansyah
23 November 2025
0

Jakarta - Pelaksanaan Operasi Zebra 2025 pada hari keenam (17–22 November 2025) menunjukkan stabilitas tinggi dalam aktivitas kepolisian yang meliputi...

Dirjenhubdat Siapkan Strategi Kelancaran Arus Penyeberangan Merak-Bakauheni saat Nataru 3

Ditjen Hubdat Siapkan Strategi Kelancaran Penyeberangan Merak-Bakauheni Natal-Tahun Baru 2025/2026

by Dody Frimansyah
22 November 2025
0

CILEGON – Direktorat Jenderal Perhubungan Darat (Ditjen Hubdat) Kementerian Perhubungan telah menyiapkan berbagai strategi guna memastikan kelancaran arus penyeberangan di...

Kakorlantas Polri Irjen Agus Suryonugroho

Kakorlantas Irjen Agus Tegaskan Pendekatan Humanis dan Berbasis Data pada Hari Kelima Operasi Zebra 2025

by Dody Frimansyah
22 November 2025
0

Jakarta – Pada hari kelima pelaksanaan Operasi Zebra 2025, yakni periode 17 hingga 21 November 2025, jajaran kepolisian di seluruh wilayah...

  • Kebijakan Privasi
  • Tentang Kami
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Disclaimer

© 2021 Copyright Bhayangkarakita Team All Rights Reserved

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Giat Utama
  • Pelayanan
  • Inspirasi
  • Opini
  • Prestasi Polri

© 2021 Copyright Bhayangkarakita Team All Rights Reserved