Polres Melawi – Hari kedua Gebyar Vaksin Merdeka dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-76 masih banyak warga yang rela antri untuk mendapatkan vaksin. Kamis (19/8).
Tampak ratusan warga memadati halaman Polsek Nanga Pinoh untuk mengikuti vaksinasi Sinovac gratis. Banyak masyarakat telah mengantri sejak pukul 05.00 WIB pagi di halaman Polsek Kota Nanga Pinoh. Namun banyak warga yang belum mendapat kesempatan di vaksin karena formulir pendaftarannya dibatasi hanya untuk 250 orang.
Kapolsek Nanga Pinoh IPTU Bhakti Juni Ardhi menyampaikan antusias warga untuk mendapatkan vaksin sangat besar.
“Antusias warga sangat besar, mereka rela datang dari pagi-pagi sekali untuk mendapatkan vaksin, kami berharap ada penambahan jumlah vaksin, sehingga masyarakat yang sudah antri bisa mendapatkan vaksin.” Harap Kapolsek.
Niken salah satu warga Desa Paal menyampaikan sudah rela antri lama untuk mendapatkan formulir vaksin tapi tidak kebagian.
“Saya datang ke polsek Nanga Pinoh Pukul 06.00 WIB lihat sudah banyak warga yang antri duduk di tenda dan yang di tempat antri, saya masih bertahan untuk antri tapi tidak dapat kemaren juga tidak dapat, mudah-mudahan besok bisa dapat.” Ucapnya.
“Harapan saya pemerintah bisa menambahkan kuota vaksin, yang jelas masyarakat saat ini butuh vaksin dan kalau bisa selain vaksin ditambah tempat untuk vaksin nya juga ditambah.” Harapnya.
Sementara itu di tempat Gerai Vaksin Polsek Nanga Pinoh, Rosnawati warga Desa Baru menyampaikan antri dari jam lima pagi.
“Saya antri dari jam 05.00 WIB. Jam 5 pagi juga sudah ramai yang antri, harapan saya jumlah vaksin ditambah lagi. Kasian yang dari jauh-jauh datang tapi tidak dapat di vaksin, seperti saya kemarin datang ikut antri tapi tidak dapat divaksin. Puji tuhan hari ini saya dapat, saya ikut vaksin karena saya mendengar sekarang mau kemana-mana harus ada sertifikat vaksin.” Ucapnya.