Jakarta – Kapolda Metro Jaya Inspektur Jenderal Mohammad Fadil hari ini secara resmi meluncurkan program Vaksinasi Merdeka. Peluncuran dihadiri Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Pangdam Jaya Mayor Jenderal Mulyo Aji, dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
“Kami melibatkan relawan baik yang tenaga kesehatan maupun non tenaga kesehatan dan bersumber dari dokter perawat serta organisasi kemasyarakatan,” ujar Fadil menjelaskan soal sumber vaksinator dalam program itu.
Satu gerai ditargetkan memberikan vaksinasi kepada 200 warga. Dengan cara ini, maka pada 17 Agustus 2021 seluruh warga Jakarta sudah dapat tervaksin dan herd imunity dapat terjadi.
Gubernur DKI Jakarta Anies menyambut baik program Vaksinasi Merdeka. Anies mengatakan vaksinasi akan menjadi syarat pembukaan kegiatan apapun di Jakarta. “Kami secara bertahap akan melakukan pembukaan aktivitas dan itu membutuhkan persyaratan vaksinasi,” kata Anies.