Tribratanews.polri.go.id – Palangkaraya. Polda Kalteng mengerahkan 580 personel untuk mengantisipasi perselisihan hasil keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur.
Kapolda Kalteng Irjen Dedi Prasetyo langsung memimpin apel kesiapsiagaan mengantisipasi hasil keputusan dari MK di lapangan Barigas Mapolda Kalteng, Rabu, (27/01/21).
“Jadi kita menyiapkan sebanyak 580 personel. Kemudian kita juga melakukan patroli skala besar, dengan dialogis humanis,” terang Kabidhumas Polda Kalteng Kombes Pol. K. Eko Saputro.
Antisipasi dengan skala besar ini, dilakukan demi menjaga ketertiban yang kondusif
Kombes Pol. K. Eko Saputro menjelaskan Patroli skala besar tersebut akan dilaksanakan di tiga wilayah Kabupaten yakni Palangka Raya, Pulpis dan Kapuas.
Patroli ini untuk mengantisipasi jika ada oknum simpatisan-simpatisan Paslon yang tidak terima dengan hasil keputusan MK.
“Kemudian kita juga menempatkan personel di KPU dan Bawaslu Provinsi Kalteng,” tutup Kabid Humas Polda Kalteng.
(ym/bq/hy)