Tribratanews.polri.go.id – Jakarta. Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Polri Kombes Pol. Ahmad Ramadhan menjelaskan bahwa hingga saat ini Polri telah menerima total 133.000 dosis vaksin Covid-19 untuk para anggota di sejumlah jajaran Polda.
“Terkait vaksinasi Covid-19 di lingkungan Polri telah menerima vaksin sebanyak dua kali. Yang pertama 8.000 (dosis) dan kedua 125.000 (dosis),” terang Kombes Pol. Ahmad Ramadhan dalam konferensi pers di Gedung Divisi Humas Polri, Jakarta, Kamis (04/03/21).
Kabag Penum Divisi Humas Polri merincikan untuk anggota di Mabes Polri, ada jatah 25.000 dosis vaksin. Untuk Polda Jawa Timur sebanyak 25.000 dosis. Kemudian, untuk Polda Metro Jaya, Polda Jawa Barat, dan Polda Jawa Tengah masing-masing 20.000 dosis.
Berikutnya, untuk Polda Banten, Polda DI Yogyakarta, dan Polda Bali masing-masing 5.000 dosis.
Baca : Sejumlah Polisi, Rektor-Ulama di Kota Bandung Jalani Vaksinasi Corona
“Untuk di lingkungan Mabes Polri sendiri, vaksinasi dilaksanakan di tiga titik, yaitu Gedung Bhayangkari Mabes Polri, di Brimob, dan di Lemdiklat Polri,” tutur Perwira Menengah Divisi Humas Polri.
Kombes Pol. Ahmad Ramadhan membeberkan, vaksinasi tahap pertama diselenggarakan pada 1-18 Maret 2021. Kemudian, tahap kedua akan diselenggarakan pada 19 Maret-8 April 2021.
“Ada pun jumlah personel Polri yang sudah melaksanakan vaksinasi sebanyak 2.733 personel dari total target 14.119 personel. Ini yang dilaksanakan di titik Wisma Bhayangkari,” tutup Kabag Penum Divisi Humas Polri.